Rohil -
Rohil

Kapolres Rohil Gelar Deklarasi Pemilu Damai

Redaksi Redaksi
Kapolres Rohil Gelar Deklarasi Pemilu Damai
Toni Octora/ Berkabar.com
Berkabar.com - Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH laksanakan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2019 bersama Bupati Rohil yang diwakili oleh Wakil Bupati Rohil Drs H Jamiludin dan ketua DPRD Kabupaten Rohil H Nasudin Hasan, deklarasi yang aman, damai, sejuk dan kondusif, dilaksanakan di ruangan Aula Tunggal Panaluan Polres Rokan Hilir, Jalan Lintas Riau-Sumut Km 167, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah  Putih, Rohil, Jumat (19/10/18) pukul 09.30 WIB.
 
Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH dalam kata sambutannya, mengatakan, ucapan terimaksihnya kepada semua tamu undangan dalam acara deklarasi pemilu tahun 2019 yang aman, damai, sejuk serta kondusif.
 
"Alhamdulillah dengan adanya Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2019 ini semoga proses pemilihan umum Tahun 2019 berjalan aman, damai, kondusif," terang Kapolres Rohil. 
 
Bupati Rokan Hilir diwakili Wakil Bupati Rokan Hilir Drs H Jamiludin dalam kata sambutannya mengatakan, semoga deklarasi pemilu damai Tahun 2019 tatap aman, damai, sejuk dan kondusif khususnya di Kabupaten Rohil.
 
"Saya menghimbau seluruh masyarakat Rokan Hilir mari berbondong-bondong ke tempat pemilihan suara (tps) untuk memilih pilihannya," terang Wakil Bupati Rohil Drs H Jamiludin.
 
Ketua KPU Kabupaten Rokan Hilir yang diwakili oleh salah satu Komisioner Muhammad Taufik SH dalam kata sambutannya mengatakan, semoga semua proses dalam Pemilu Damai Tahun 2019 yang aman, damai, sejuk dan kondusif khususnya di Kabupaten Rohil ini.
 
"Kami mempunya tugas moderator atau pelaksana dalam proses pemilihan pemilu 2019," terangnya.
 
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Rokan Hilir Syahyuri SHi mengatakan, untuk pemilihan pemilu Tahun 2019 sangat berbeda, karena setiap kertas foto pemilih itu disatukan. Setiap data pemilih harus benar-benar terdaftar di setiap tempat pemilihan suara tps.
 
"Kami berharap kepada semua peserta pemilu, marilah kita ciptakan pemilu yang damai, janganlah menyebar isu hoax dan isu Sara," terangnya.
 
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Rokan Hilir Nasrudin Hasan sekalian membacakan Naskah Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2019 yaitu, melaksanakan kampanye berdasarkan perundang-undangan yang berlaku, melaksanakan kampanye pemilu yang tertib, berintegritas tanpa hoax,politisasi sara, black campaign dan politik uang, menjaga dan memelihara kamtibmas untuk menciptakan situasi yang aman, damai, sejuk dan konfusif di Kabupaten Rokan Hilir," terang Ketua DPRD H Nasrudin Hasan.
 
Adapun tamu yang hadir dalam acara kegiatan Deklarasi Pemilu Damai 2019 yaitu, Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK, Kaden B Brimob Manggala Junction AKBP Indra Duaman Siahaan SIK MT, Wakapolres Rohil Kompol Dr Wawan SH, Wabup Rohil Drs Jamiludin, Ketua DPRD Nasrudin Hasan, Kejari Rohil, Kakan Satpol PP Kab.Rohil,Suryadi,Ketua KPU Kab. Rohil yang di wakili oleh Anggota KPU Taufik, Ketua Bawaslu Syahyuri, Para Kabag, Kasat dan Perwira Polres Rohil, Para Kapolsek Jajaran Polres Rohil, perwakilan Parpol dan Caleg Peserta Pemilu 2019 di Rohil. 
 
Setelah Pembacaan Deklarasi Damai, kegiatan dilanjutkan Penandatanganan Naskah Deklarasi Damai dari masing-masing Ketua Partai Peserta Pemilu di Rohil dan diketahui oleh Forkopimda.(toc)
 
 
 
 
 
 
 
Penulis: Redaksi


Tag:PilkadaPilpresPolres Rohil