Rohil -
Rohil

Wagubri dan Bupati Rohil Hadiri Acara Peresmian Pusat Pelatihan Damkar dan Satpol PP

Redaksi Redaksi
Wagubri dan Bupati Rohil Hadiri Acara Peresmian Pusat Pelatihan Damkar dan Satpol PP
toni oktora/ Berkabar.com
Berkabar.com - Dirjen Kementrian Dalam Negeri Drs Hadi Prabowo dalam amanatnya mengatakan, peresmian pembukaan pusat pelatihan Diklat Pemadam kebakaran (Damkar) dan pusat pelatihan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat ini sebagai upayak peningkatan kelembagaan sumber daya yang dibutuhkan demi optimalisasi penyelenggaraan utusan, Selasa (22/8/17).
 
"Untuk aparatur pemadam kebakaran (Damkar), merujuk pada peraturan mentri dalam negri Nomor: 42 Tahun 2017 tentang penyelenggaraan tentang kapasitas anggota Satbinmas,sebagai tindak lanjut dari Kemendagri Nomor:84 Tahun 2014 tentang penyelenggaraan perlindungan masyarakat," terangnya.
 
Wakil Gubernur Riau Wan Tamrin Hasyim saat dikonfirmasi Berkabar.com mengatakan, pusat pelatihan disini ada dua, yaitu pusat pelatihan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan pusat pelatihan pemadam kebakaran (Damkar).
 
"Kita manfaatkan kembali bangunan ini, manfaat adanya pusat pelatihan Damkar disini yaitu banyaknya ilmu yang diterima dan manfaat tersebut nantiknya. Karena di Riau ini kalau sudah musim kemarau, banyak titik api,dikarenakan tanah disini banyak tanah gambut," ucapnya.
 
Sementara Bupati Rokan Hilir H Suyatno AMp saat dikonfirmasi Berkabar.com mengatakan, pusat pelatihan bimbingan teknis yang diikuti oleh pegawai negri sipil yang berasal dari Pemadam Kebakaran (damkar) maupun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) se-Indonesia. 
 
"Untuk tahap pertama,apabila ada kemajuan setiap tahunya, karena ini berkelanjutan dan sifatnya permanen," ucapnya.(toc)
 

 

Penulis: Redaksi


Tag:Wakil Gubernur Riau Wan Tamrin Hasyimpusat pelatihan Satuan Polisi Pamong Praja