Dumai

Kejari Dumai Periksa Puluhan PNS, Diduga Tipikor di....

Redaksi Redaksi
Kejari Dumai Periksa Puluhan PNS, Diduga Tipikor di....
Berkabar.com - Puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota Dumai beberapa hari ini tampak silih berganti datang di Kejaksaan Negeri (Kejari) Dumai. 
 
Dari pantauan di kantor Kejari Dumai, beberapa hari belakangan ini,  mulai pekan lalu tampak bergantian pegawai Pemko Dumai, baik yang berseragam maupun tidak berseragam, mendatangi ruangan Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Dumai untuk menjalani pemeriksaan, di kantor yang berlambangan Timbangan tersebut.
 
Tercuat kabar kedatangan mereka terkait dugaan korupsi dana bencana kebakaran hutan tahun 2014 pada kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Dumai. 
 
Bahkan, Selasa (11/4) pagi, seorang mantan Kepala BPBD, tampak mendatangi kantor korp coklat-coklat tersebut dan masuk ke ruangan Pidsus. Ia tampak diperiksa berjam-jam dari pagi hingga sore.
 
Terkait puluhan PNS Dumai masuk ke ruangan Pidsus tersebut, Kepala Seksi (Kasi) Tindak Pidana Khusus Kejari Dumai Andriansyah SH, ketika dimintai keterangannya enggan berkomentar banyak.
 
"Kita masih mengumpulkan data," ucap Kasi Pidsus singkat kepada berkabar.com, Rabu (12/4/17).
 
Ketika dikonfirmasi ulang, apakah puluhan pegawai tersebut dimintai keterangnnya terkait dugaan korupsi dana bencana kebakaran hutan tahun 2014 silam, Andriansyah hanya tersenyum. 
 
"Nanti saya kabari. Saya mau pergi dulu ada urusan," ucapnya tersenyum seraya pergi.
 
 
 
Penulis : Nawi Iswandi
 
Penulis: Redaksi


Tag:Kasi PidsusKejari DumaiTipikor di Dumai